Featured Post

Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja )

Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja ) Perkenalkan namaku Temon , Aku adalah perantau yang mencari uang di negeri orang ...

Selasa, 04 Desember 2018

Prediksi Wolverhampton vs Chelsea 6 Desember 2018


VIABOLA - Peringkat 3 Chelsea akan bertandang ke Molineux Stadium untuk menghadapi peringkat 12 Wolverhampton pada matchweek 15 Premier League 2018/19, Kamis (06/12). Performa tuan rumah sedang menurun, sedangkan Chelsea mulai kembali menanjak.

Akhir pekan kemarin, Wolverhampton takluk di kandang Cardiff City dengan skor 1-2. Wolverhampton pun tanpa kemenangan dalam enam pertandingan terakhirnya di liga. Sekali imbang melawan Arsenal dan lima kali kalah membuat Wolverhampton tertahan di papan tengah.

Menghadapi Chelsea, Wolverhampton tak bisa menurunkan kekuatan terbaik. Ruben Neves, yang telah mengemas dua gol dan satu assist di Premier League musim ini, harus absen usai mendapatkan kartu kuningnya yang kelima saat melawan Cardiff.

Gelandang 21 tahun Portugal itu merupakan salah satu pilar utama Wolverhampton di lini tengah. Kehilangan dia adalah sebuah pukulan bagi timnya.

Sang manajer Nuno Espirito Santo sebaiknya berharap pilar-pilar lain seperti Joao Moutinho maupun Raul Jimenez mampu memberikan kontribusi maksimal. Tanpa itu, akan sangat sulit bagi Wolverhampton untuk bisa mengamankan setidaknya satu angka.

Pasalnya, Chelsea telah kembali ke jalur kemenangan. Di hari terbaiknya, pasukan Maurizio Sarri benar-benar sulit dihentikan.

Pekan lalu, Chelsea dipaksa menelan kekalahan pertamanya di Premier League musim ini oleh Tottenham. Setelah itu, Chelsea berturut-turut mengalahkan PAOK 4-0 di Liga Europa dan Fulham 2-0 di liga.

Ketika menang di kandang Fulham, gol-gol Chelsea dicetak oleh Pedro dan pemain pengganti Ruben Loftus-Cheek. Dalam laga tersebut, N'Golo Kante dan Eden Hazard merancang masing-masing satu assist.

Melawan Wolverhampton, Sarri kemungkinan besar akan merotasi beberapa pemainnya. Pasalnya, Chelsea juga ditunggu big match kontra pemimpin klasemen Manchester City di akhir pekan.

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN

Wolverhampton (3-4-3): Patricio; Boly, Coady, Bennett; Vinagre, Saiss, Moutinho, Doherty; Jimenez, Costa, Jota. Manajer: Nuno Espirito Santo.

Chelsea (4-3-3): Arrizabalaga; Emerson, Luiz, Rudiger, Azpilicueta; Loftus-Cheek, Jorginho, Kante; Hazard, Morata, Willian. Manajer: Maurizio Sarri.

PREDIKSI SKOR

Wolverhampton butuh semua pemain terbaiknya jika ingin mencoba meraih hasil positif melawan Chelsea. Namun tanpa Neves, itu bakal sulit.

Hazard tak mencetak gol dalam sepuluh penampilan terakhirnya untuk klub dan tim nasional. Ini adalah peluang bagus bagi Hazard untuk mengakhiri puasa golnya sekaligus membangun performa sebelum menghadapi City di akhir pekan.

Chelsea selalu menang dan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam empat laga terakhirnya melawan Wolverhampton di semua kompetisi. Chelsea juga tak kebobolan (clean sheet) dalam enam dari delapan laga terakhirnya melawan Wolverhampton di semua kompetisi.

Prediksi skor akhir: Wolverhampton 0-2 Chelsea.

Simak catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.

Statistik

HEAD-TO-HEAD (PREMIER LEAGUE)

  • Pertandingan: 8
  • Wolverhampton menang: 1
  • Gol Wolverhampton: 4
  • Imbang: 0
  • Chelsea menang: 7
  • Gol Chelsea: 23.

5 PERTEMUAN TERAKHIR

  • 19-02-2017 Wolverhampton 0-2 Chelsea (FA Cup)
  • 26-09-2012 Chelsea 6-0 Wolverhampton (Piala Liga)
  • 02-01-2012 Wolverhampton 1-2 Chelsea (EPL)
  • 26-11-2011 Chelsea 3-0 Wolverhampton (EPL)
  • 06-01-2011 Wolverhampton 1-0 Chelsea (EPL).

5 PERTANDINGAN TERAKHIR WOLVERHAMPTON

  • 27-10-2018 Brighton 1-0 Wolverhampton (EPL)
  • 04-11-2018 Wolverhampton 2-3 Tottenham (EPL)
  • 11-11-2018 Arsenal 1-1 Wolverhampton (EPL)
  • 25-11-2018 Wolverhampton 0-2 Huddersfield (EPL)
  • 01-12-2018 Cardiff 2-1 Wolverhampton (EPL).

5 PERTANDINGAN TERAKHIR CHELSEA

  • 09-11-2018 BATE 0-1 Chelsea (UEL)
  • 11-11-2018 Chelsea 0-0 Everton (EPL)
  • 25-11-2018 Tottenham 3-1 Chelsea (EPL)
  • 30-11-2018 Chelsea 4-0 PAOK (UEL)
  • 02-12-2018 Chelsea 2-0 Fulham (EPL).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar