Featured Post
Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja )
Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja ) Perkenalkan namaku Temon , Aku adalah perantau yang mencari uang di negeri orang ...
Rabu, 19 Desember 2018
Panasnya Derby London, Dele Alli Kena Lempar Botol dari Fans Arsenal
VIABOLA - Pemain Tottenham Hotspurs, Dele Alli, mengalami kejadian nahas pada laga melawan Arsenal. Sebab, dia mendapatkan lemparan botol dari arah tribun yang ditempati oleh para fans Arsenal.
Spurs bersua Arsenal pada babak quarter-final Carabao Cup pada Kamis (20/12) dini hari WIB di Stadion Emirates. Pada laga ini, Spurs mampu memetik kemenangan dengan skor 2-0 lewat gol Son Heung-min dan Dele Alli.
Kemenangan ini sekaligus menjadi aksi balas dendam yang bagi Spurs. Sebab, pada perjumpaan sebelumnya di pentas Premier League, Spurs kalah dengan skor 4-2. Namun, laga diwarnai insiden pelemparan botol dari tribun.
Seperti apa kejadiannya dan apa respon dari Dele Alli? Simak selengkapnya di bawah ini.
Lemparan Botol
Insiden lemparan botol yang menimpa Dele Alli terjadi saat laga memasuki menit ke-73. Saat itu, Alli memang sedang berada di area pinggir lapangan. Botol dari arah tribun pun mengenai bagian kepala pemain 22 tahun.
Alli tidak tinggal diam dengan aksi yang dilakukan oleh fans tersebut. Alli membalas dengan gestur 2-0 dengan menggunakan jarinya ke arah tribun.
Insiden ini diyakini tidak terlepas dari apa yang terjadi pada perjumpaan sebelumnya antara Spurs melawan Arsenal. Kedua tim sudah berjumpa di ajang Premier League, dimana Arsenal sukses menang dengan skor 4-2.
Pada laga derby London Utara yang digelar pada 2 Desember yang lalu itu, ada lemparan kulit pisang ke arah lapangan usai Pierre-Emerick Aubameyang sukses melakukan eksekusi penalti. Situasi ini diyakini memicu kemarahan fans Arsenal.
Respon Dele Alli
Dele Alli sendiri tidak mempermasalahkan apa yang dilakukan oleh fans Arsenal. Baginya, insiden tersebut adalah bagian dari panasnya laga derby London Utara. Bahkan, dia merasa jika insiden itu membuat kemenangan Spurs jadi lebih terasa.
"Memang seperti itulah. Itu justru membuat gol saya akan menjadi lebih manis dan kami menang," ucap Alli pada Sky Sports.
"Ketika kami terakhir kali datang ke sini [Stadion Emirates], kami tidak mendapatkan hasil yang sesuai dengan harapan. Jadi, kami tahu betapa pentingnya kemenangan ini. Kami ingin ke semifinal dan kami bisa bermain bagus," tutup Alli.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar