Featured Post

Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja )

Antara Aku , Freya , Dan Jimat ( Segitiga Di kamboja ) Perkenalkan namaku Temon , Aku adalah perantau yang mencari uang di negeri orang ...

Minggu, 07 Oktober 2018

Hasil Pertandingan Fulham vs Arsenal: Skor 1-5


VIABOLA - Lacazette dan Aubameyang porak-porandakan Fulham.Arsenal sukses melumat Fulham dengan skor 5-1 di matchday 8 Premier League di Craven Cottage, Minggu (07/10).
Pertandingan berlangsung dengan tempo sedang dan cukup menarik, utamanya karena memang banyaknya gol yang tercipta di laga ini. The Gunners sendiri tampil dominan atas tuan rumah dan mampu bermain sangat efektif.
Arsenal sempat mencetak gol dahulu melalui Alexandre Lacazette. Fulham sempat bisa menyamakan skor melalui Andre Schurrle. Setelah itu Lacazette bisa mencetak gol lagi, diikuti oleh Aaron Ramsey dan brace Pierre-Emerick Aubameyang.
Jalannya Pertandingan
Arsenal berusaha menggebrak begitu pertandingan dimulai. Akan tetapi Fulham juga tak mau bertahan begitu saja. Mereka balik menyerang dan sempat merepotkan pertahanan The Gunners.
Pertandingan sempat berjalan dengan alot. Gol akhirnya baru bisa tercipta pada menit 29. umpan tarik Monreal dari sisi kiri dikontrol sekali oleh Lacazette di dalam kotak penalti. Dengan sekali berputar, ia langsung bisa menjebol gawang Fulham.
Fulham kemudian akhirnya bisa membalas gol tersebut pada menit 44. Kesalahan Monreal membuat Vietto bisa memberikan umpan terobosan pada Schurrle ke dalam kotak penalti. Pemain asal Jerman ini kemudian tanpa kesulitan bisa menaklukkan LenoPertandingan babak pertama pun berakhir dengan skor 1-1.
Begitu babak kedua dimulai, Arsenal langsung tancap gas. Dan empat menit setelah laga dimulai, Lacazette bisa mengukir gol lagi melalui tendangan voli dari luar kotak penalti setelah mendapat umpan dari Welbeck.
Arsenal bisa menambah keunggulannya pada menit 67. Kali ini melalui back heel Ramsey, yang mendapat umpan crossing dari Aubameyang.
Pada menit 79, Arsenal melancarkan serangan cepat dari sisi kanan. Bellerin kemudian bisa memberikan umpan crossing yang bisa dituntaskan dengan tendangan kaki kiri oleh Aubameyang.
Setelah itu tempo pertandingan sedikit menurun. Saat laga tampak akan berakhir dengan skor 4-1, Aubayemang malah menambah satu gol lagi pada menit 90+1. Kali ini ia mendapat umpan dari Ramsey.
Ini adalah kemenangan keenam beruntun Arsenal di pentas EPL. Hasil positif ini membuat mereka sekarang naik ke posisi tiga klasemen sementara dengan raihan 18 poin. Sementara itu Fulham terpuruk di posisi 17 dengan koleksi lima angka saja.
Susunan Pemain:Fulham (4-2-3-1): Marcus Bettinelli; Cyrus Christie, Denis Odoi, Tim Ream, Maxime Le Marchand; Jean Michael Seri; Andre-Frank Zambo Anguissa; Luciano Vietto, Andre Schurrle, Ryan Sessegnon; Aleksandar Mitrovic.
Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Hector Bellerin, Rob Holding, Shkodran Mustafi, Nacho Monreal; Lucas Torreira, Granit Xhaka; Henrikh Mkhitaryan, Alex Iwobi, Danny Welbeck; Alexandre Lacazette.
Statistik Pertandingan:Penguasaan bola: 49% - 51%Shot (on goal): 21 (4) - 9 (7)Pelanggaran: 11 - 12Offside: 4 - 1Kartu kuning: 2 - 0Kartu merah: 0 - 0.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar